Aku sering memikirkan pertama kali kita bertemu
Dan tidak bisa melupakan pertemuan terakhir
Aku ingat bagaimana kita bersama - sama
Tapi sekarang kita sudah tidak bersama lagi
Sakit ini membuat ku merasa terluka dan terluka
Aku tahu kita masih berteman dekat
Tapi bayangan mu selalu jelas dimimpi ku
Karena aku ingin mencintaimu
Aku ingin menjadi orang yang selalu membuat mu tersenyum
Oh bayang masa lalu ku
Aku tidak bisa memelupakan semua ini
Walau kau sudah bersama dengan dia
Sabtu, 30 Maret 2013
Jumat, 29 Maret 2013
WISATA SEJARAH KOTA TUA JAKARTA
Tak terlalu sulit untuk menemukan tempat wisata sejarah di Jakarta.
Ada banyak tempat bersejarah yang bisa dikunjungi. Salah satu tempat
yang melegenda di Jakarta adalah Kota Tua Jakarta. Kota Tua Jakarta juga
dikenal dengan sebutan Batavia Lama (Oud Batavia). Kota Tua
Jakarta atau yang akrab disebut Kota Tua adalah sebuah wilayah kecil
di Jakarta yang memiliki luas 1,3 kilometer persegi yang
melintasi Jakarta Utara dan Jakarta Barat, mencakup daerah
Pinangsia, Taman Sari dan Roa Malaka.
"Kota tua" merupakan saksi sejarah kota Jakarta, dibalik arsitektur
bangunannya yang mengagumkan menyimpan ”Misteri” akan peristiwa sejarah
di masa lampau. Inilah selintas mengenai kota tua Jakarta dan
sejarahnya....
Kota Tua Jakarta merupakan sebuah kawasan yang masih lekat dengan
unsur sejarah dan budaya baik itu Belanda maupun Cina. Wilayah Kota Tua
ini telah resmi dijadkan sebagai situs warisan oleh Gubernur Jakarta Ali
Sadikin pada tahun 1972. Peresmian Kota Tua sebagai situs budaya ini
untuk menjaga arsitektur yang berada di dalam wilayah Kota Tua.
Arsitektur bangunan yang berada di kawasan ini memang sangat melegenda
dan kental dengan nuansa Belanda. Beberapa bangunan yang bisa dikunjungi
saat berkunjung ke Kota Tua antara lain:
- Museum Fatahillah
Museum Fatahillah disebut juga sebagai Museum Sejarah Jakarta. Museum
dengan luas sekitar 1300 meter ini memiliki gaya bangunan neoklasik
dengan tiga lantai di dalamnya. Museum ini dahulunya merupakan stadhuis
atau tempat berkumpulnya kegiatan masyarakat seperti pasar atau pekan
raya dan juga bekas Dewan Keadilan.
- Museum Bank Mandiri
Museum ini menyimpan koleksi yang berhubungan degan dunia perbankan.
Berbagai macam koleksi yang terkait dengan aktivitas perbankan zaman
dahulu dan perkembangannya tersimpan di museum ini. Koleksi yang
dimiliki mulai dari perlengkapan operasional bank, surat berharga, mata
uang kuno (numismatik), brankas, dan lain-lain. Selain itu, museum ini
menyimpan alatkelengkapan perbankan tempo dulu seperti peti uang, mesin
hitung uang mekanik, kalkulator, mesin pembukuan, mesin cetak, alat pres
bendel, seal press, safe deposit box maupun aneka surat berharga
seperti bilyet deposito, sertikat deposito, cek, obligasi, dan saham.
- Museum Wayang
Museum wayang menyimpan berbagai koleksi wayang dari seluruh
Indonesia. Koleksi-koleksi tersebut terdiri atas wayang kulit, wayang
golek, wayang kardus, wayang rumput, wayang janur, topeng, boneka,
wayang beber dan gamelan. Umumnya boneka yang dikoleksi di museum ini
adalah boneka-boneka yang berasal dari Eropa meskipun ada juga yang
berasal dari beberapa negara non-Eropa seperti Thailand, Suriname,
Tiongkok, Vietnam, India dan Kolombia.
- Stasiun Jakarta Kota
- Museum Bank Indonesia
Museum ini menyajikan sejarah Bank Indonesia mulai dari informasi peran
Bank Indonesia dalam perjalanan sejarah bangsa yang dimulai sejak
sebelum kedatangan bangsa barat di Nusantara hingga terbentuknya Bank
Indonesia pada tahun 1953 serta kebijakan-kebijakan Bank Indonesia
sampai tahun 2005. Selain itu disimpan pula koleksi uang numismatik yang
dikemas secara menarik sejak zaman kerajaan di Indonesia.
Referensi:
Referensi:
http://www.trackpacking.com/blog/kota-tua-jakarta-wisata-sejarah-kota-jakarta
Minggu, 24 Maret 2013
SOP DURIAN MARGAHAYU BANDUNG
Bandung merupakan kota yang berhasil menciptakan jenis minuman segar ini. Sop durian memang saat ini menjafi kuliner yang angat diidolakan masyarakat Bandung. Bahkan, mereka rela antri di puat kuliner hanya untuk mendapatkan semangkuk sop durian.
Cukup mengeluarakan kocek Rp.15 ribu, rasa dahaga bisa langsung hilang. Dari sekian banyak penyaji sop durian di Bandung adalah satu yang menjadi buruan pencinta kuliner adalah sop durian di bilangan Margahayu Raya, Bandung. Kurang lebih 50 pengunjung setiap hari antri di tempat sop durian ini, hanya untuk mendapatkan semangkuk sop durian.
Jika durian sulit di dapatkan atau tidak musim di warung ini harganya menjadi Rp. 20 ribu,tapi jika sedang musim durian harganya menjadi normal. Dengan harga Rp. 15 ribu semangkuk durian isinya terdiri dari buah anggur,air gula serta es krim.
Cukup mengeluarakan kocek Rp.15 ribu, rasa dahaga bisa langsung hilang. Dari sekian banyak penyaji sop durian di Bandung adalah satu yang menjadi buruan pencinta kuliner adalah sop durian di bilangan Margahayu Raya, Bandung. Kurang lebih 50 pengunjung setiap hari antri di tempat sop durian ini, hanya untuk mendapatkan semangkuk sop durian.
Jika durian sulit di dapatkan atau tidak musim di warung ini harganya menjadi Rp. 20 ribu,tapi jika sedang musim durian harganya menjadi normal. Dengan harga Rp. 15 ribu semangkuk durian isinya terdiri dari buah anggur,air gula serta es krim.
Kamis, 14 Maret 2013
KULINER SEBLAK BANDUNG
Siapa yang tidak mengetahui soal jajanan yang
sedang terkenal di Bandung ini. Seblak yang biasanya terbuat dari kerupuk yang
di rebus hingga bertekstur kenyal dan di tumis dengna bumbu yang khasnya.
Jajanan ini sekarang sedang di minati masyarakat bandung bahkan masyarakat dari
luar kota bandung.
Minat masyarakat terhadap jajanan ini sangat
diminati oleh masayarakat Bandung maupun masyarakat dari luar kota Bandung yang ingin merasakan sensasi pedasnya seblak langsung aja meluncur ke WG.OGO yang berlokasi di sebelah taman kota soreang Bandung
yang ramai setiap harinya.
Dengan menawarkan menu varian seblak yang berbeda seperti seblak ceker ,tulang ,baso ,bihun makroni,mie,batagor,kikil,telor puyuh,campur 2
item ( contoh : seblak tulang+ceker) & campur 3 item (contoh : seblak
tulang+ceker+kerupuk).
seblak campur 2 item
Jajanan dengan harga murah meriah ini bisa dijadikan
cemilan, selain bisa dijadikan cemilan bisa juga dijadikan teman makan nasi itu
kembali dengan selera masing - masing. Untuk harga jangan ditanya di warung WG.OGO ini harga yang ditawarkan terjangkau dengan kantong anda dari harga Rp. 6000 sampai Rp.7000 anda bisa menikmati bermacam varian seblak yang anda sukai.
Untuk cara pengantrian atau pesananya kita memilih pesanan yang kita inginkan di kasir lalu kita membayar menu yang kita pesanan dan mendapatkan nomor antrian seperti ini.
Selmat mecoba kuliner ini semoga rekomendasi ini bermanfaat bagi para pencint kuliner di kota Bandung:)
Langganan:
Postingan (Atom)